Senin, 23 Maret 2015

AGENDA BULAN NOPEMBER

FESTIVAL DALANG BOCAH TINGKAT NASIONAL 2014
Museum Bank Indonesia, Kota Tua, Jakarta
27 - 28 Nopember 2014

Baladewa beraksi hingga Jakarta, tidak main-main karena kami mewakili Provinsi Jawa Timur untuk tampil pada kompetisi Dalang Bocah Tingkat Nasional yang diselenggarakan Pepadi Pusat Jakarta.
Ki Achmad Choirul Anam

Acara yang berlangsung dua hari, menampilkan berberapa perwakilan dari beberapa provinsi di Indonesia. Sanggar Baladewa menampilkan sajian yang diberi judul Bima Saguh. Penampilan kami mendapat sambutan yang sangat positif dari teman-teman yang ada di Jakarta, mereka agak heran juga karena Surabaya ternyata memiliki potensi dalang bocah yang sangat hebat.

Meskipun pada kompetisi ini, kami belum berhasil mendapatkan kemenangan, namun kami sangat bangga karena bisa diketahui potensi kami oleh khalayak luas dalam satu even yang bergengsi.

Terima kasih tak lupa kami sampaikan kepada seluruh pihak yang membantu keikutsertaan Sanggar Baladewa Surabaya, antara lain :
  • Pemerintah Provinsi Jawa Timur.
  • Pemerintah Kota Surabaya.
  • PGN Jawa Timur
  • PT Mataram Paint
  • PJB Jawa - Bali 
  • PT Bangun Kubah Sarana
  • Cakra Production
  • Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
  • Universitas Surabaya
  • Universitas Narotama Surabaya
  • serta semua pihak yang telah memberikan dukungan baik secara langsung maupun tidak langsung pada keikutsertaan kami pada Festival Dalang Nasional 2014 di Jakarta.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar