Kamis, 24 Juli 2014

WORKSHOP SUNGGING WAYANG
BERMAIN DAN BELAJAR DENGAN WAYANG

18 - 20 Juni 2014

Sanggar Baladewa menyelenggarakan workshop sungging wayang pada tanggal 18 - 20 Juni 2014. Diikuti 22 anak workshop ini dipandu oleh Kak Yudi Widodo, S.Sn, seniman dan pengajar di SMK Tulungagung.
Mas Yudi memberikan penjelasan tentang dasar menyungging wayang
Kegiatan ini selain untuk mengisi liburan sekolah dan mengisi kegiatan di bulan puasa, juga untuk memberikan pengetahuan dan ketrampilan kepada adik-adik tentang pewarnaan wayang.
belajar sabar dan teliti ya.....

kelas kanak-kanak...corat-coret ya ra popo
Disamping itu, dengan mengetahui proses pembuatan wayang maka akan tumbuh apresiasi adik-adik pada boneka wayang, bukan hanya sebagai alat mainan atau pentas mendalang, tapi boneka nwayang itu sendiri merupakan karya budaya yang nilainya sangat adiluhung.

Ayo Baladewa beraksi Terus.....!!!!!

Isa mayang, ya isa nembang, ya isa nabuh, ya isa nyungging....topppppp

Tidak ada komentar:

Posting Komentar